Kamis, 10 Agustus 2017

Cara Mengatasi Laptop Mati Sendiri dan Penyebabnya



Cara Mengatasi Laptop Mati Sendiri - Masalah laptop yang satu ini hampir banyak dialami oleh orang yang sedang bermain game, atau bahkan saat browsing di internet. Laptop mati sendiri ini kadang membuat kita bingung, kenapa? karena laptop itu tiba-tiba mati sendiri tanpa izin atau permisi, hehehe. Kondisi laptop yang seperti itu banyak penyebabnya, bisa karena masalah hardware, tegangan listrik, atau bahkan masalah pada monitor laptop itu sendiri. Namun, tidak menutup kemungkinan laptop anda memang sudah usang dan perlu ganti monitor dan lain sebagainya.

Mengatasi laptop mati sendiri itu ada beberapa langkah, baik itu  dalam mencegah atau sudah terlanjut sering mati sendiri. Ibaratnya hewan piaraan yang perlu dirawat, laptop pun juga begitu, sama perlu perawatan. Jadi jika punya laptop, rawatlah dengan baik dan benar. Jangan hanya digunakan secara terus menerus tanpa perawatan sama sekali. penyebab laptop mati sendiri ini banyak diagnosa, bisa dikarenakan RAM bermasalah, kipas laptop bermasalah, overheat yang biasanya terlalu sering main game sehingga lupa memakai kipas tambahan usb, sampai pasta prosesor kering dan monitor sudah usang atau pernah rusak.

Mulai dari berbagai penyebab tersebut, saya mencoba menganalisa dan membuat beberapa solusi cara mengatasi laptop mati sendiri dari berbagai sumber dan pengalaman pribadi. Secara normal laptop itu mati jika kita melakukan proses shutdown. Namun, jika kita tidak melakukan shutdown tiba-tiba laptop mati sendiri, maka ada kemungkinan ada masalah pada hardware atau software pada laptop. Oleh karena itu, simak ulasan lengkap mengenai cara mengatasinya.


Cara Mengatasi Laptop Mati Sendiri Karena Panas (Overheat)

Laptop yang cepat panas ini bisa menyebabkan laptop mati dengan sendirinya. Biasanya gejala ini di awali dengan laptop tiba-tiba restart sendiri atau bahkan langsung mati. Penyebab laptop cepat panas ini karena aktifitas kita sendiri dalam menggunakan laptop pada tempat yang empuk, misal dengan alas bantal, di kasur, karpet berbulu dll. Perilaku penggunaan laptop seperti ini membuat sirkulasi udara baik yang keluar atau masuk terganggu, sehingga udara panas yang ada dalam laptop tidak bisa keluar (berganti udara luar) dan tetap berada di dalam yang menyebabkan perangkat hardware laptop ikut panas.

Cara mengatasi masalah seperti ini cukup mudah dan gak perlu ribet. Anda hanya perlu membiasakan diri dalam menggunakan laptop dengan baik dan benar. Bagaimana caranya? Pastikan alas yang anda gunakan rata dan keras sehingga tidak mengganggu sirkulasi keluar masukknya udara. Anda yang suka memakai laptop dikamar atau tempat tidur, pastikan memakai alas yang rata dan keras, bisa pakai meja laptop portabel yang sekarang ini banyak dijual. Harganya murah, kisaran 40ribuan dan daripada laptop anda rusak. Selain itu, anda bisa memakai coolling pad untuk mengurangi panas dan mempercepat sirkulasi udara.

kalau solusi diatas belum bisa mengatasi laptop anda yang panas. dimungkinkan hardware laptop anda perlu perawatan dengan cara dibongkar. bersihkan kipas atau ganti thermal pasta. sebaiknya berhati - hati jika akan membuka kesing laptop. jika anda tidak mempunyai keahlian dalam membuka laptop maka sebaiknya dibawa ke tempat servis yang profesional. lebih baik serahkan pada ahlinya daripada anda harus menanggung resiko laptop anda rusak atau jadi mati total.

Jika anda sudah sering bermasalah dengan laptop anda bisa jual ke Pengepul Laptop Mati.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar